-
1
shares - Komen Yuk!
-
-
311 Views
Terletak di pesisir utara Jawa Tengah, Kota Pekalongan hadir sebagai kota pelabuhan lama yang masih menjalankan fungsinya.
Pekalongan berlokasi di tengah jalur perdagangan antara Batavia dan Surabaya sehingga memiliki sejarah panjang yang menghasilkan percampuran berbagai ragam budaya. Pewarnaan batik, bangunan bersejarah, hingga kuliner adalah hasil alkulturasi tersebut, membaur dengan budaya lokal. Menggeliat, Pekalongan siap tampil sebagai tempat penyimpanan harta warisan budaya.
Tidak terlalu terpengaruh perubahan musim, Pekalongan dapat dikunjungi sepanjang tahun. Nantikan Pekan Batik Pekalongan yang biasanya diadakan pada awal bulan Oktober, selaras dengan Hari Batik National Indonesia; pekan yang merayakan budaya warisan nenek moyang Indonesia.
Mengarungi Nusantara dari Pantai Utara

"Yang tadi?"
"Ya, di atas itu. Ada yang harganya 10 milyar juga."
Baca cerita lebih lanjut tentang galangan-galangan di utara Pekalongan.
Kuliner Khas Pekalongan: Kaya Rasa dan Sejarah
Salah satu kegiatan paling menarik ketika berkunjung ke Pekalongan adalah mencicipi makanan dan minuman khasnya. Kota ini memang memiliki ragam kuliner yang tak ada habisnya berkat berkat percampuran ragam budaya bangsa-bangsa asing yang berdatangan dan membuka jalur perdagangan ke daerah pesisir ini. Budaya asli Jawa berbaur dan berdampingan harmonis bersama budaya Arab, Cina, dan Belanda.
Lihat daftar makanan khas Pekalongan yang memiliki sejarah menarik.
Rekomendasi Tempat Kulineran di Pekalongan dari Lokal

Menjadi bagian industri perhotelan artinya harus siap dengan segala pertanyaan yang diajukan tamu. Mulai dari fasilitas, pelayanan, sampai area sekitar hotel yang menarik untuk dikunjungi.
Salah satu pertanyaan yang seringkali dilontarkan tamu-tamu The Sidji Hotel di Pekalongan, ternyata berkaitan dengan rekomendasi tempat makan di sekitar area hotel! Untuk itu, kami mencoba bertanya dan mengumpulkan informasi dari staf The Sidji Hotel yang merupakan warga lokal Pekalongan--tentang rekomendasi tempat-tempat makan enak tak jauh dari hotel.
Lihat daftar kuliner rekomendasi masyarakat lokal Pekalongan.
Tur Sepeda di Jalur Jetayu Pekalongan

Bermodalkan sepeda sewaan dari hotel tempat saya menginap--Sidji Hotel--dan rekomendasi karyawannya, saya menjelajahi sejarah Pekalongan dengan mengikuti rute sepeda. Rutenya termasuk Klenteng Pho An Thian tempat ibadah Tri Dharma, Jetayu dan panganannya, dan sisa kolonial Belanda.
Telusuri berbagai tempat bersejarah dengan mengikuti jalur sepeda dari Hotel Sidji.
3 Destinasi Wisata Alam Pekalongan

Dikenal sebagai Kota Pelabuhan yang menjadi poros perdagangan pada era penjajahan, Pekalongan menjadi kaya sejarah, terutama pada arsitektur, kuliner, dan budaya karena di kota inilah bangsa dari seluruh dunia.--Tiongkok, Arab, India, dan Eropa--datang dan membuka jalur perdagangan. Batik Tiga Negeri adalah salah satunya yang membuat Pekalongan juga dijuluki sebagai Kota Batik.
Namun, Pekalongan tak hanya soal sejarah dan budaya. Wisata alam di kota yang berada di pantai utara Pulau Jawa dan wilayah pegunungan Jawa Tengah ini pun rupanya layak dieksplorasi. Dari kawan-kawan lokal, kami mendapatkan beberapa lokasi yang direkomendasikan.
Intip berbagai destinasi wisata alam di sekitar kota Pekalongan.
The Sidji Hotel: Sensasi Menginap di Rumah Letnan Peranakan di Pekalongan.

Dari luar, hotel ini memang terlihat jauh berbeda dari hotel-hotel lain di sekitarnya. Bagaimana tidak? Muka hotel ini adalah sebuah rumah Peranakan bernuansa putih dan hijau pupus yang dibangun pada 1918 oleh pasangan Hoo Tong Koey dan Tan Seng Nio--yang mulai memperdagangkan pewarna batik dan membuat batik di belakang rumah mereka.
Rumah Tong Koey inilah--tempat ia merintis bisnis dan menggelar pesta-pesta gamelan di Pekalongan--yang kini masih dipertahankan bentuk aslinya sebagai bangunan utama dari The Sidji Hotel; menampung teras depan, ruang duduk, lobi, ruang-ruang pertemuan, hingga kedai kopi.
Baca lebih lanjut ulasan tentang Hotel Sidji, Pekalongan.
Write for Us!
Kamu baru saja membaca artikel "Discover Pekalongan: Warisan Kampung Halaman". Kamu punya cerita yang ingin dibagikan juga?
Tulis ceritamu di sini !
Baca juga :
Dari Zetta Media Partners
JOIN AS CREATOR


Your road, Your stories.
Only Better
Join the collective of fellow travel writers, photographers
Join For FreeTag & share your story
using #DearIWasHere and
send us your virtual post card here!
Silahkan login untuk memberi komentar
Crystal Monica | @alibabaalibabi
thanks Motivasi Kerja